Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru

    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Sindikat penggelapan mobil rental ditangkap warga dan diserahkan ke Polsek Sibiru - biru

    DELISERDANG - Warga Deli Tua berhasil menangkap pelaku sindikat penggelapan mobil modus rental di Kebun Tebu, Desa  Tunggo Rongo, Kecamatan Binjai Timur.

    Korban bersama rekan - rekannya mengetahui keberadaan mobil Avanza BK 1984 ABP sedang berada di wilayah Sunggal.

    Kepada awak media, Samuel Hutasoit (36) mengaku kesal terhadap Kanit Reskrim Polsek Medan Sunggal karena saat dibutuhkan untuk menangkap salah satu pelaku sindikat penggelapan mobil tidak merespon.

    "Kami mendampingi teman kami yang menjadi korban penggelapan 2 unit mobil. Kami sendiri masyarakat sipil sebagai korban mengejar si pelaku. Ini tadi ditemukan awalnya di wilayah Sunggal. Pas di Sunggal mereka (pelaku) membuka GPS, dan kami saat itu menelepon Kanit Reskrim Polsek Sunggal namun tidak ada tanggapan. Karena tidak ada bantuan dari pihak kepolisian, kami melakukan pengejaran sampai di daerah Binjai Timur, disana kami dibantu masyarakat kebun tebu dan dibantu salah seorang personil Polsek Binjai Timur, " jelas Samuel sembari memberitahukan bahwa korban sedang dimintai keterangan oleh penyidik, Selasa (28/5/2024).

    Dalam melakukan aksi heroiknya, Samuel Hutasoit dibantu oleh Jakub kaban, Pona Tarigan, Roma Tarigan, Erwin Kliat yang ikut melakukan pengejaran.

    Samuel Hutasoit juga mengucapkan terima kasih kepada salah satu personil Polsek Binjai Timur yang sudah merespon dengan cepat dan ikut mengamankan pelaku.

    "Kami ucapkan terima kasih kepada abngda yang sudah merespon cepat dan membawa pelaku ke Polsek Sibiru - biru, " ungkapnya.

    Saat ini puluhan korban terus berdatangan ke Polsek Sibiru - biru guna memastikan laporan - laporan yang serupa.

    Kapolsek Sibiru - biru saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya mengatakan sedang melakukan pemeriksaan terhadap pelaku.

    "Masih diperiksa, nanti dikabari, " ungkap AKP Nathanail Sitepu SH.

    Dihimpun dari surat penerimaan laporan, korban atas nama Rebby Barus (36) melaporkan pelaku atas nama Antoni Situmorang karena menggelapkan mobil Avanza Velos warna hitam BK 1984 ABP.

    Mobil itu rencananya digunakan pelaku untuk membuka travel Medan - Samosir dan dirental selama 10 hari.

    Kejadian pada hari Sabtu, tanggal 25 Mei 2024 sekira pukul 11:00 Wib bertempat di Perumahan Griya Asri, Dusun V, Desa Sidomulyo, Kecamatan Biru - biru, Kabupaten Deliserdang.

    Pada saat dilakukan pengecekan GPS, mobil yang dirental berada di Kelambir Lima dalam posisi tidak bergerak selama 5 jam, pelapor merasa curiga dan segera melakukan pengecekan ke lokasi sesuai GPS.

    Pada saat pelapor berada diperjalanan, mobil yang dirental bergerak mengarah ke Diski. Selanjutnya, setelah diikuti lagi ternyata GPS yang dipasang dimobil pelapor sudah berpindah ke mobil minibus yang lain.

    Akhirnya pelaku dapat ditangkap di daerah kebun tebu, Desa Tunggo Rongo, Kecamatan Binjai Timur.

    deliserdang sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Pemerintah Kabupaten Samosir Dipercaya Jadi...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ikuti Seminar Nasional, Pjs Bupati Asahan Berikan Apresiasi Kepada PPMA
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Guru Yang Dilaporkan Yuni Sitohang Divonis 1 Bulan Percobaan Oleh Hakim
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Waterfront City Pangururan Berlangsung Meriah
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Cawabup 01 Simalungun Klaim Bawa Bantuan Dari Pusat, Politisi Muda Partai Gerindra Sebut Itu Aspirasi Anggota DPR RI
    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    2 Saksi Sebut Pemilik Usaha Gas Saife Bayu, JPU: Mengapa Perdamaian Dilakukan Nuraini Jika Pemilik Usahanya Saife?
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Penangkapan Dramatis! Polisi Lepas Tembakan Saat Tangkap Pengedar Sabu di Deli Serdang, Pelaku Nekat Kembali untuk Mengambil Barang Bukti
    Pemprov Sumut Gelontorkan Anggaran 15 Miliar Sukseskan Aquabike Jetski World Championship 2024
    KPU Sumut Gelar Debat Perdana di Hotel Grand Mercure
    Polres Simalungun Rayakan Hari Jadi Polwan RI ke-75
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Danlantamal I Hadiri Pengarahan Pangkoarmada I Kepada Komandan KRI, KAL, serta Patkamla Jajaran Lantamal I
    Hasil Uji Lab Tidak Sesuai Spek, BPK RI Sebut 28 Paket Pekerjaan di Kabupaten Simalungun Menjadi Temuan
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi

    Ikuti Kami